Berikut Kebiasaan Buruk yang Mempengaruhi Kualitas Tidur Malam Seseorang

- 31 Maret 2024, 00:25 WIB
Ilustrasi - Berikut Kebiasaan Buruk yang Mempengaruhi Kualitas Tidur Malam Seseorang
Ilustrasi - Berikut Kebiasaan Buruk yang Mempengaruhi Kualitas Tidur Malam Seseorang /Unplash/Kinga Howard

LABUAN BAJO TERKINI- Waktu tidur adalah salah satu kebutuhan yang menunjang kesehatan seseorang. Saat tidur semua sel mati akan dihidupkan.

Tak sedikit orang yang memiliki waktu tidur yang sangat terbatas meski bukan karena tuntutan pekerjaan sekalipun. Para ahli menyebut, beberapa faktor sangat mempengaruhi kualitas tidur seseorang.

Dilansir Labuan Bajo Terkini dari laman Best Life, Sabtu (30/03) , pakar tidur menyebut setidaknya ada lima kebiasaan yang dilakukan pada siang hari yang dapat memengaruhi tidur pada malam hari:

Baca Juga: Hindari 5 Kebiasaan Buruk Ini Jika Ingin Terbebas dari Serangan Kanker, Termasuk Perilaku Mager

1. Duduk Terlalu Lama

Jika memiliki pekerjaan yang mengharuskan duduk hampir sepanjang hari, mungkin itu akan menyebabkan Anda lebih sulit untuk tertidur pada malam hari.

"Kita harus aktif di siang hari untuk mendapatkan kualitas tidur yang baik di malam hari, ucap pakar kesehatan tidur sebuah perusahaan kasur, Jade Wu.

Hal ini disebabkan dua alasan. Pertama, kita harus aktif untuk menghemat dorongan tidur homeostatis, lapar untuk tidur yang menumpuk pada siang hari saat Anda bangun dan aktif.

Kedua, saat aktif pada siang hari, Anda memberi sinyal pada otak yang sangat jelas bahwa jam aktif adalah jam siang.

Halaman:

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x