5 Bandara Paling Sibuk di Nusa Tenggara Timur Tahun 2023, Nomor Tiga di Pulau Sumba

2 Maret 2023, 14:50 WIB
5 Bandara Paling Sibuk di Nusa Tenggara Timur Tahun 2023, Nomor Tiga di Pulau Sumba /Labuan Bajo Terkini

LABUAN BAJO TERKINI- Bandar Udara atau Bandara sebagai tempat pendaratan pesawat yang datang atau pergi merupakan salah satu fasilitas penting yang mendukung aktivitas ekonomi sebuah wilayah.

Keberadaan Bandara tentu sangat penting pada sebuah wilayah untuk kelancaran arus barang ataupun mobilitas manusia dari satu tempat ke tempat yang lainnya.

Nusa Tenggara Timur sebagai salah satu daerah yang memiliki banyak  destinasi pariwisata tentu sangat membutuhkan keberadaan Bandara agar para wisatawan baik asing maupun mancanegara bisa dengan mudah mengunjungi daerah tersebut.

Baca Juga: 6 Kabupaten di NTT dengan IPM di Atas IPM Provinsi, Hanya Satu yang Daerah di Atas Rata-rata IPM Nasional

Di NTT, salah potensi pariwisata yang cukup menonjol tentu Labuan Bajo yang merupakan salah satu kawasan  destinasi super prioritas yang telah ditetapkan pemerintah pusat.

Tak hanya Labuan Bajo, keindahan Pulau Sumba dengan bentangan alam yang maha indah tentu memantik banyak kunjungan turis ke NTT setiap tahun nya. Begitu pula hal nya Alor dengan keindahan bahari, Ende dengan Danau Kelimutu atau juga destinasi lain yang tersebar di semua kabupaten di NTT.

Tanpa ketersediaan fasilitas Bandara yang layak atau memenuhi standar Internasional, tentu destinasi wisata di NTT tidak bisa dikembangkan secara optimal.

Di NTT sendiri saat ini terdapat 15 Bandara yang tersebar di 15 Kabupaten atau Kota. Sebagai provinsi kepulauan, jumlah tersebut tentu sangat layak karena kebutuhan mobilisasi orang dari satu pulau ke pulau lain.

Dari 15 Bandara tersebut, berikut ini adalah 5 Bandara paling sibuk di Nusa Tenggara Timur berdasarkan data jumlah penumpang yang datang atau pergi dari Nusa Tenggara Timur pada Januari 2023 lalu yang dirilis BPS NTT.

Baca Juga: Produksi Padi di NTT Meningkat, Dapat Jatah Beras Impor 5 Ribu Ton, Tapi Harga Beras Terus Melambung

Secara keseluruhan pada bulan Januari 2023, jumlah penumpang yang datang serta keluar dari dan ke NTT adalah sebanyak 187.498 orang penumpang. Adapun rinciannya adalah 94.007 penumpang berangkat atau keluar dari NTT sementara sisanya atau penumpang yang keluar dari NTT adalah 93.941.

Penumpang yang datang maupun pergi paling banyak melalui 5 Bandara berikut ini:

1. Bandara Eltari Kupang


Pada Januari 2023 jumlah penumpang yang datang atau pergi melalui Bandara Eltari Kupang adalah sebanyak 91.975 orang dengan rincian penumpang yang berangkat sebanyak 45.667 dan yang datang atau masuk sebanyak 46.308.

2.Bandara Komodo Labuan Bajo


Pada Januari 2023 jumlah penumpang yang datang ke Bandara Komodo adalah sebanyak 23.194 dan yang berangkat dari Bandara ini keluar NTT adalah 22.272. Total penumpang yang datang dan pergi melalui Bandara di Kabupaten Manggarai Barat ini selama Januari 2023 adalah 45.466 orang.

3. Bandara Tambolaka, Sumba Barat Daya


Bandara Tambolaka di Kabupaten SBD mencatat jumlah penumpang keluar masuk di Bandara itu Januari 2023 adalah 12.122 dengan penumpang datang sebanyak: 5706 dan penumpang berangkat sebanyak 6416.

Baca Juga: 10 Bupati di NTT Yang Berusia di Atas 60 Tahun, Ada yang Sebentar Lagi 70

4.Bandara H. Hasan Aroeboesman Ende

Pada Januari 2023 lalu, Bandara ini mencatat jumlah penumpang yang berangkat dan datang sebanyak 10.300 orang. Penumpang berangkat sebanyak 5383 orang dan penumpang datang sebanyak 4917.

5. Bandara Frans Seda, Maumere


Bandara di Kabupaten Sikka ini pada Januari lalu mencatat jumlah penumpang yang berangkat dari Bandara tersebut sebanyak 4660 orang sementara penumpang yang datang sebanyak 4127 orang.

Total jumlah penumpang keluar masuk dari dan ke Bandara Frans Seda, Maumere pada Januari 2023 adalah 8787 penumpang.

Itulah 5 Bandara paling sibuk di Nusa Tenggara Timur tahun 2023 berdasarkan data jumlah penumpang pesawat yang masuk dan keluar pada Januari 2023 lalu. ***

Editor: Silvester Yunani

Sumber: BPS

Tags

Terkini

Terpopuler