Peningkatan Kapasitas Guru dan Perlombaan Inovasi Antar Sekolah Jadi Agenda MKKS SMK Kabupaten Manggarai

- 25 Maret 2022, 14:52 WIB
Suasr Rapat MKKS SMK Kabupaten Manggarai
Suasr Rapat MKKS SMK Kabupaten Manggarai /Labuan Bajo Terkini

LABUAN BAJO TERKINI- Perkumpulan kepala sekolah yang tergabung dalam Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMK Kabupaten Manggarai menggelar rapat kerja (Raker) di SMK Negeri 1 Wae Ri’i pada Kamis, 24 Maret 2022.

Kegiatan rapat kerja ini dihadiri oleh empat belas kepala sekolah SMK se kabupaten Manggarai dari total enam belas SMK yang ada.

Ketua MKKS SMK Kabupaten Manggarai Wilhelmus Bastian dalam sambutan mengatakan rapat kerja yang berlangsung merupakan wadah keputusan bersama para kepala sekolah dalam membahas program kerja strategis.

Baca Juga: Top 20 SMA dan SMK Favorit di Indonesia Menurut LTMPT, Sekolah Yang Didirikan Luhut Ada di Peringkat 4

“Saya berharap, pada hari ini kita semua yang hadir disini bisa membahas program kerja yang bertujuan untuk peningkatan mutu pendidikan kejuruan di tingkat SMK baik program jangka pendek, jangka menengah maupun jangka panjang. Selain itu, di kesempatan raker ini kita akan membahas isu dan informasi penting yang nantinya menjadi perhatian kita semua” jelas Wilhelmus yang juga kepala sekolah SMK Sadar Wisata Ruteng.

Di kesempatan yang sama, Koordinator Pengawas (Korwas) Dikmen kabupaten Manggarai, Frans Borgias mengajak para kepala sekolah SMK se kabupaten Manggarai untuk bersama-sama menjadikan wadah MKKS ini sebagai wadah eksistensi.

“Saat ini jumlah SMK yang ada di kabupaten Manggarai berjumlah 16 sekolah. Untuk itu, saya berharap bapak ibu sekalian bisa merancang kegiatan bersama yang bermanfaat bagi anak didik kita. Kita dulu sebelum adanya dana BOS rutin mengadakan kegiatan tingkat kabupaten. Jadi kegiatannya. Bahkan kita selalu rutin mengadakan kegiatan di lapangan Motang Rua. Untuk itu saya berharap dengan rapat kerja pada hari ini, kita tunjukkan kepada masyarakat bahwa kita itu ada dengan kegiatan-kegiatan rill yang hari ini kita bahas bersama” jelas Frans.

 

Rapat kerja yang berlangsung selama setengah hari ini menghasilkan beberapa rekomendasi yang sangat strategis antara lain merancang kegiatan pelatihan peningkatan kapasitas kepala sekolah serta pemberian materi mengenai kurikulum Merdeka Belajar yang rencananya akan menghadirkan perwakilan dari pusat.

Selain pembahasan rekomendasi strategis, dalam rapat kerja MKKS ini sendiri dibahas mengenai program jangka pendek yang akan diadakan bulan depan yakni Liga Pelajar tingkat SMK se kabupaten Manggarai serta lomba inovasi tingkat SMK se kabupaten Manggarai.

Ada pun lomba inovasi yang akan dilaksanakan seperti Kompetisi Paduan Suara, Karya Tulis Ilmiah, Gebyar SMK, Debat Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, Cipta, Baca Puisi, Menyanyi Solo dan Karya Inovasi.

Selain pembaasan program kerja, rapat kerja para kepala sekolah ini juga menjadi momentum regenerasi kepengurusan MKKS SMK kabupaten Manggarai.

Baca Juga: Pelajar SMK di Manggarai Punya Penghasilan Bulanan dari Menanam Sayur

Pada rapat ini diadakan pemilihan ketua dan pengurus MKKS yang baru. Berdasarkan hasil pemungutan suara, kepala sekolah SMK Swakarsa Ruteng, Isidorus Son terpilih ketua MKKS SMK Kabupaten Manggarai yang baru.

Ada pun pengurus yang baru; Ferdianus Tahu, kepala sekolah SMK Negeri 1 Wae Ri’I terpilih menjadi wakil ketua MKKS, Petrus K. Advendatus Lahur, kepala sekolah SMKS Karya Ruteng menjadi sekretaris MKKS dan Susana Sanul, kepala sekolah SMKS Elanus Ruteng menjadi bendahara MKKS. ***

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x