Mabes Polri Tugaskan Perwira Perempuan ini Jadi Wakapolda Jateng

- 19 Februari 2021, 12:23 WIB
Potret Ida Oetari Poernamasasi /ANTARA
Potret Ida Oetari Poernamasasi /ANTARA /


LABUAN BAJO TERKINI- Brigadir Jenderal (Pol) Ida Oetari Poernamasasi  resmi ditugaskan Mabes Polri sebagai Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Jawa Tengah.

Penugasan terhadap Brigjen Oetari ditetapkan melalui Surat Telegram Kapolri Nomor ST/318/II/KEP/2021 tertanggal 18 Februari 2021.

Ida sebelumnya adalah Analis Kebijakan Utama bidang Gadikwa Lemdiklat Polri menjadi perwira perempuan satu-satunya yang dimutasikan dalam tugas baru.

Baca Juga: Rasio Elektrifikasi Tembus 87 Persen, Wagub NTT Apresiasi PLN

Lulusan SIPSS 1987 itu juga dikenal sebagai ketua konferensi Polwan Sedunia atau International Association of Women Police (IAWP).

Dihimpun LABUAN BAJO TERKINI dari berbagai sumber, Ida diketahui telah ditempat kan dalam beberapa jabatan.

Dia pernah menjadi anggota satuan unit PPA (Perlindungan Perempuan dan Anak) di Polda Jawa Timur.

Baca Juga: Batuk Depan Polisi Sambil Berseru Corona, Pria Ini Dipenjara 4 Bulan

Dia juga pernah menjadi direktur rehabilitasi Badan Narkotika Nasional (BNN).

Pada tahun 2013 lalu, dia menjadi perempuan pertama yang dilantik dengan pangkat bintang satu. Hal ini sekaligus membuat dia menjadi perwira pertama Polri termuda yang mendapat anugerah bintang satu.***


Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x