BPOLBF Dukung Pelaku UMKM Melalui LIKE Exotic NTT

- 7 Juni 2023, 09:38 WIB
BPOLBF Dukung Pelaku UMKM Melalui LIKE Exotic NTT
BPOLBF Dukung Pelaku UMKM Melalui LIKE Exotic NTT /Dok. BPOLBF

LABUAN BAJO TERKINI- Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores menggalakkan program Live Up Ide Kemasan (Like) Exotic NTT untuk mendukung pengembangan ide kemasan produk milik pelaku UMKM di Flores, Alor, Lembata, dan Bima (Floratama).

Progam Like Exotic NTT ini akan fokus pada pemberdayaan para pelaku UMKM yang fokus pada bidang kuliner dan kerajinan untuk meningkatkan kualitas produk yang mereka hasilkan.

 

Melalui progam ini BPOLBF akan melakukan pengembangan produk dan kemasan pada 20 pelaku UMKM.

Baca Juga: Dukung Pelaksanaan Festival Kopi Lembah Colol, Ini Harapan Pemilik Kopi Po'ong

Terkait program ini, Direktur Utama BPOLBF, Shana Fatina dalam Webinar Like Exotic NTT menjelaskan, program tersebut diharapkan dapat  menjadi momen untuk memperbaiki kemasan produk UMKM.

 

"Ini adalah kesempatan untuk memperbaiki kemasan yang kita miliki karena memang kemasan itu penting agar orang bisa memilih produk kita dibanding produk yang lain," kata Direktur Utama BPOLBF Shana Fatina dalam Webinar yang digelar Selasa 6 Juni 2023.

 

Dikatakan Shana,  banyak produk di Floratama yang memiliki kekuatan dan nilai jual. Namun kebutuhan pasar yang selektif, maka produk yang dipilih tentunya yang memiliki kemasan yang sesuai dengan kebutuhan.

Baca Juga: Kapal Cepat Milik BPOLBF Tidak Memerlukan Ijin Operasi

Melalui Like Exotic NTT ia berharap bisa  mendorong para pelaku usaha di Floratama untuk mengembangkan kapasitas produk yang dimiliki.

Sementara itu, Prananda Luffiansyah Malasan dari Fakultas Seni Rupa, Institut Teknologi Bandung (ITB) yang menjadi mitra BPOLBF dalam program Like Exotic NTT menjelaskan program ini memiliki beberapa target besar.

Yang pertama kata dia, program Like Exotic NTT bertujuan untuk mengidentifikasi dan memetakan potensi produk unggulan NTT, lalu mengembangkan produk dan kemasan 20 UMKM produk kerajinan dan kuliner.

Program itu juga bertujuan untuk menganalisa potensi produk kerajinan dan kuliner melalui lokakarya dan diskusi kelompok terhimpun dalam memetakan identitas, target pasar, dan kebutuhan terkait produk dan kemasan yang terpilih.

Prananda menjelaskan kehadiran program Like Exotic NTT bermanfaat untuk meningkatkan daya tarik, citra, dan kualitas produk dan kemasan dari UMKM yang terkurasi.

Program Like Exotic NTT juga mengangkat identitas dan ciri khas kerajinan dan kuliner NTT melalui pengembangan produk dan kemasan, serta memberikan peluang untuk mengembangkan diferensiasi produk.

Baca Juga: AHY Masuk Radar Cawapres Ganjar Versi Puan, Ternyata Begini Awal Mula Hubungan SBY dan Megawati Memburuk

Nantinya dalam program Like Exotic NTT, para pelaku usaha yang telah mendaftar akan dinilai oleh mentor baik dari sisi profil usaha, aspek produksi, aspek pemasaran, dan motivasi.

"Kategori produk itu ada suvenir dan kuliner, masing-masing 10 UMKM terpilih. Suvenir itu bisa kain tenun, anyaman, fesyen, aksesoris, kalau kuliner bisa se'i, sorgum, coklat, kompiang, madu hutan, dan lainnya,"pungkasnya.***

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x