Kanit PPA Polres Tangsel Tak Sadarkan Diri Usai Terlibat Tabrakan Saat Bersepeda

- 21 Agustus 2023, 19:04 WIB
Ilustrasi kecelakaan sepeda.
Ilustrasi kecelakaan sepeda. /pixabay/Pexels / 9148/

LABUAN BAJO TERKINI- Kepala Unit (Kanit) Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Tangerang Selatan Iptu Siswanto mengalami kecelakaan saat sedang bersepeda di klaster Danau Biru, Alam Sutera.

Kepala Sub Penmas Polres Tangerang Selatan (Tangsel) , Ipda Bayu FF membenarkan bahwa kecelakaan tersebut terjadi pada Sabtu, 19 Agustus 2023. Akibat peristiwa itu, Iptu Siswanto sempat tidak sadarkan diri.

"Saudara S melaju dari arah Pondok Jagung menuju arah Sport Center, Alam Sutera melalui Jalan Sutra Boulevard. Sesampainya di dekat Cluster Danau Biru dari arah berlawanan melaju kendaraan yang dikemudikan saudari IA,” ungkap Bayu yang dikutip pada Senin (21/8/2023).

Baca Juga: Bareskrim Ungkap Kasus Penggelapan Dana Nasabah KSP Pracico

Berdasarkan keterangan awal, lanjut Bayu, kecelakaan terjadi saat pengendara mini bus IA hendak menyalip kendaraan lain di depannya. Namun, diduga kurang hati-hati akhirnya menabrak Siswanto hingga terpental dan mengalami luka serius.

"(Akibat tertabrak korban) S tidak sadarkan diri dan mengalami luka cukup berat. S dibawa ke RS EMC," ujarnya.

Menurut Bayu, saat ini kasus kecelakaan tersebut sidah ditangani Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kota Tangerang Selatan. "Kejadian tersebut masih dalam proses penyelidikan Penyidik unit Gakkum Sat Lantas Polres Tangerang Selatan," tukasnya.***

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x