Survei Parpol JRC: PDIP Digeser Gerindra, PPP Gagal Masuk Senayan

- 6 Februari 2024, 14:26 WIB
Survei Jakarta Research Center (JRC) Partai Gerindra Memimpin Dalam Elektabilitas Partai Politik
Survei Jakarta Research Center (JRC) Partai Gerindra Memimpin Dalam Elektabilitas Partai Politik /

LABUAN BAJO TERKINI- Pemungutan suara Pemilu 2024 kurang 12 hari lagi. Semua partai  peserta pemilu berjuang untuk keluar sebagai jawara pada Pemilu 2024 ini.

Beberapa lembaga survei terus melakukan jajak pendapat untuk mengukur elektabilitas parpol peserta Pemilu 2024 termasuk salah satunya Jakarta Research Center atau JRC.

Untuk survei parpol terbaru, dari hasil survei yang dilakukan JRC menunjukkan Partai Gerindra kokoh bertengger di puncak klasemen elektabilitas partai politik dengan elektabilitas tertinggi yakni 22,5 persen.

Baca Juga: Lembaga Survei Asal Australia: Elektabilitas Prabowo - Gibran 43 Persen, Pilpres Berpeluang Dua Putaran

Sementara PDI Perjuangan yang sebelumnya merupakan parpol pemenang pada 2019 lalu kini digeser ke peringkat kedua elektabilitas sebesar 16,7 persen disusul oleh Partai Golkar di tempat ketiga dengan elektabilitas 9,8 persen.

“Gerindra menggeser dominasi PDIP dengan mengokohkan posisi pada puncak klasemen elektabilitas partai politik,” kata Direktur Komunikasi JRC Alfian P, Senin 5 Februari 2024.

Pada jajaran papan tengah, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) diprediksi bakal melenggang ke Senayan dengan mengantongi elektabilitas 4,7 persen dan melampaui ambang batas parlemen yang dipatok pada angka 4 persen.

Menurut Alfian, lonjakan elektabilitas yang dialami Gerindra semakin mengafirmasi coattail effect sebagai partai utama dalam koalisi pengusung pasangan capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto Gibran Rakabuming Raka atau Prabowo Gibran.

“Naiknya elektabilitas Gerindra sejalan dengan kenaikan elektabilitas Prabowo-Gibran,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x