12 Ribu Personil Diterjunkan Untuk Pengamanan KTT ASEAN di Labuan Bajo, 7 Kapal Perang Juga Disiagakan

- 6 Mei 2023, 12:32 WIB
12 Ribu Personil Gabungan  Diterjunkan Untuk Pengamanan KTT ASEAN di Labuan Bajo, 7 Kapal Perang Juga Disiagakan
12 Ribu Personil Gabungan Diterjunkan Untuk Pengamanan KTT ASEAN di Labuan Bajo, 7 Kapal Perang Juga Disiagakan /Labuan Bajo Terkini/Dok. Puspen TNI

"Apabila ada yang sakit saya kira ada cadangan rumah sakit, baik personel maupun tamu undangan," katanya.

Sementara itu kendaraan lapis baja, khususnya Anoa juga dikerahkan untuk dalam rangkaian pengamanan KTT ASEAN. Kendaraan ini, lanjutnya, akan disiagakan di sejumlah titik yang dekat dengan lokasi acara.

Yudo juga melakukan pengecekan kesiapan Satuan Tugas Pengamanan TNI, salah satunya pusat Komando atau command center di Hotel Sylvia Labuan Bajo.

Dirinya mengajak seluruh masyarakat untuk bekerja sama menyukseskan penyelenggaraan KTT ASEAN di Labuan Bajo.

Baca Juga: Karena Cuaca Ekstrem, Hanya Ijuk yang Terbakar di Waterfront Labuan Bajo

Ia berharap ada kerja sama dan partisipasi masyarakat dan semua pihak sehingga kegiatan internasional itu bisa terlaksana dengan baik.

Menurutnya, ini event yang sangat penting dan strategis yang akan membawa dampak besar bagi Indonesia.

"Mari sukseskan KTT ini mulai dari awal datang sampai terakhir seperti yang kemarin sudah dicontohkan G20 di Bali, masyarakat mendukung semuanya sehingga dapat sukses," kata Panglima Yudo.***

Halaman:

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x