Warga Kembali Jadi Korban Keganasan Komodo, Begini Kronologi Kejadiannya Menurut BTNK

- 3 April 2024, 19:29 WIB
Komodo di Loh Liang
Komodo di Loh Liang /

LABUAN BAJO TERKINI- Romansyah (37), warga Pulau Komodo digigit Komodo, di Pulau Rinca kawasan Taman Nasional Komodo, pada Selasa (2/4/2024).

Kepala Balai Taman Nasional Komodo (BTNK) , Hendrikus Siga, menerangkan, peristiwa bermula pada pukul 07.30 Wita, saat korban beserta 3 warga Desa Komodo lainnya yani Ahmad, H. Hali dan Thamrin berangkat dari Desa Komodo menggunakan 2 perahu motor. Pukul 08.30 WITA, mereka tiba di Loh Ginggo mencari madu hutan.

"Pukul 13.00 Wita, korban bersama Ahmad bermaksud kembali ke arah pantai setelah memperoleh hasil madu hutan. Dalam perjalanan pulang korban dihadang seekor Komodo dan berusaha menghindar namun korban terjatuh sehingga diserang Komodo tersebut. Korban yang mengalami luka bersama Ahmad menyelamatkan diri naik di pohon," jelas Hendrikus dalam keterangan tertulis yang diterima Kamis Rabu siang.

Baca Juga: 3 Bulan Pertama Tahun 2024, Ada 15 Kapal Pesiar dari Luar Negeri Telah Berkunjung ke Taman Nasional Komodo

Ia mengatakan, korban berusaha melepaskan cenkeraman Komodo hingga akhirnya berhasil dilepas. Setelah Komodo lepas gigitan, rekan korban atas nama Ahmad menyelamatkannya ke atas pohon untuk menghindari serangan Komodo.

Ia melanjutkan, pukul 16.15 Wita petugas Resort Padar Selatan menerima telepon dari Gunardi, petugas Resort Loh Wau perihal kejadian itu.

Kemudian, pukul 16.40: Wita, Irsandi dan Ardi Darlan berangkat meninggalkan pos Resort Padar Selatan guna melakukan evakuasi korban. Pukul 17.30 Wita, keduanya tiba di Loh Ginggo mencari lokasi korban.

Baca Juga: Seekor Komodo yang Dilepasliarkan di Labuan Bajo Diberi Nama Viktor, Apresiasi untuk Mantan Gubernur NTT

"Pukul 18.30 WITA, korban ditemukan dan dievakuasi menuju pantai. Lokasi diperkirakan 6 kilometer dari pantai," beber dia.

Halaman:

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x