5 Kader NasDem yang Bisa Diusung di Pilgub NTT 2024 Gantikan Posisi Gubernur VBL, Ada Bupati Manggarai Barat

23 Juni 2023, 15:06 WIB
5 Kader NasDem yang Bisa Diusung di Pilgub NTT 2024 Gantikan Posisi Gubernur VBL, Ada Bupati Manggarai Barat /Labuan Bajo Terkini

LABUAN BAJO TERKINI- Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat memutuskan untuk tidak bertarung kembali dalam perhelatan Pilgub NTT 2024 mendatang.

Gubernur VBL dikabarkan memilih mengundurkan diri dari jabatan sebagai Gubernur NTT lebih awal untuk memenuhi persyaratan sebagai caleg DPR RI Partai NasDem mewakili Dapil Nusa Tenggara Timur 2.

Jika Gubernur Laiskodat telah memutuskan untuk tidak maju kembali pada Pilgub NTT 2024, maka tugas NasDem mulai saat ini adalah mencari figur baru  untuk diusung partai tersebut.

Baca Juga: Tokoh Muda yang Wajib Diperhitungkan di Pilgub NTT 2024, dari AWK, Boni Hargens, Hingga Dokter Asyera

Berikut ini adalah 5 kader Partai NasDem yang bisa diusung pada Pilgub NTT 2024 menggantikan Viktor Bungtilu Laiskodat.

1. Ray Fernandes

Ray Fernandes Berpose Bersama Presiden Joko Widodo/Dok.Pribadi

Ray Fernandes adalah kader Partai NasDem yang saat ini menjadi ketua Partai tersebut di Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Ia merupakan mantan bupati dua periode di Kabupaten Timor Tengah Utara. Menjadi Bupati dua periode tentu menjadi modal yang cukup mumpuni bagi seorang Ray untuk naik kelas menjadi Gubernur NTT.

Pada Pilgub NTT 2024 Ray Fernandes tentu sangat layak diusung menjadi calon gubernur. Selain karena posisinya di struktur Partai, ia juga dikenal memiliki basis politik yang sangat kuat.

2. Jacky Uly

Jacky Uly/Dok Pribadi Jacky Uly

Pensiunan Polisi dengan pangkat terakhir Irjen Pol. atau Jenderal bintang dua ini tentu masuk dalam radar kader potensial NasDem pada Posisi Pilgub NTT 2024.

Saat ini, mantan Kapolda NTT dan Sulawesi Utara itu merupakan anggota DPR RI Fraksi Partai NasDem. Ia telah dua kali duduk menjadi anggota DPR RI dengan status sebagai anggota Pergantian antar waktu atau PAW.

Baca Juga: Tak Hanya Julie Laiskodat, 4 Politisi Perempuan Ini Layak Diperhitungkan Pada Pilgub NTT 2024

3. Julie Sutrisno Laiskodat

Julie Sutrisno Laiskodat/Dok.pribadi

Nama ini belakangan disebut akan menjadi salah satu jagoan NasDem di Pilgub NTT 2024. Anggota Komisi IV DPR RI  ini merupakan istri Gubernur VBL yang terpilih jadi anggota DPR mewakili Dapil NTT 1.

Dikenal sangat dekat dengan masyarakat pemilih, nama Julie Sutrisno Laiskodat tentu sangat layak direkomendasikan NasDem sebagai salah satu calon gubernur.

4. Edistasius Endi

Bupati Manggarai Barat Edistasius Endi saat upacara HUT ke-19 Manggarai Barat. HO-Humas Pemkab Manggarai Barat

Kader NasDem selanjutnya yang bisa direkomendasikan menjadi calon Gubernur pada Pilgub NTT 2024 adalah Edistasius Endi.

Bupati Manggarai Barat ini merupakan salah satu  kader terbaik Partai NasDem di daerah. Sebelum menjadi Bupati Manggarai Barat, ia merupakan Ketua DPRD di daerah itu.

 

5. Ratu Ngadu Bonu Wulla

Ratu Ngadu Bonu Wulla/Dok.Pribadi

Ratu Ngadu adalah Anggota DPR RI perwakilan Dapil Nusa Tenggara Timur dua pada Pileg 2019 lalu. Di DPR ia duduk di Komisi IX.

Perempuan 43 tahun ini merupakan istri dari Markus Dairo Talu yang merupakan mantan Bupati Sumba Barat Daya.

Itulah 5 kader Partai NasDem yang sangat layak diusung pada Pilgub NTT 2024 mendatang. ***

Editor: Silvester Yunani

Tags

Terkini

Terpopuler