Catat! Ini Jumlah DPT dan TPS Serta Alokasi Kursi DPRD Setiap Dapil Pada Pileg 2024 di Manggarai Timur

24 Juni 2023, 17:42 WIB
Caleg di Manggarai Timur Wajib Tahu! Ini Jumlah DPT dan TPS Serta Alokasi Kursi DPRD Setiap Dapil Pada Pileg 2024 /Ilustrasi

LABUAN BAJO TERKINI- Pemilihan Umum Legislatif atau Pileg 2024 sudah semakin dekat. KPU Manggarai Timur telah menetapkan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) serta TPS yang tersebar di 12 Kecamatan dan 176 Desa.

Adapun jumlah DPT Kabupaten Manggarai Timur untuk Pemilu 2024 adalah 216.608 dengan jumlah daerah pemilihan atau Dapil untuk Pemilu legislatif  adalah 5.

Kelima dapil tersebut diantaranya; Dapil 1 (Kecamatan Borong dan Ranamese), Dapil 2 (Kecamatan Lamba Leda Selatan dan Lamba Leda Timur), Dapil 3 (Lamba Leda dan Lamba Leda Utara), Dapil 4 (Sambi Rampas, Elar, Elar Selatan, Congkar), serta Dapil 5 (Kecamatan Kota Komba dan Kota Komba Utara.

Baca Juga: Digadang Maju Bupati Manggarai, Ini Syarat yang Diminta Jefrin Haryanto

Sementara kuota kursi untuk DPRD Manggarai Timur pada tahun 2024 ini masih sama dengan periode sebelumnya yakni 30 kursi. Berikut ini adalah rincian jumlah DPT dan TPS setiap Dapil di Kabupaten Manggarai Timur serta alokasi kursi DPRD.

1. Dapil Satu (Borong - Ranamese)
Jumlah DPT:
-Kecamatan Borong: 31.539
- Kecamatan Ranamese: 22.940
Total: 54.479
Jumlah TPS:
- Kecamatan Borong: 134
- Kecamatan Ranamese: 97
Total: 231
Alokasi kursi DPRD untuk Dapil 1 adalah 8 kursi.

2. Dapil Dua (Lamba Leda Selatan- Lamba Leda Timur)

- Kecamatan Lamba Leda Selatan:
DPT: 26.238
TPS: 109
- kecamatan Lamba Leda Timur:
DPT: 21.465
TPS: 89
Total DPT: 47.703
Total TPS: 298
Alokasi Kursi untuk Dapil 2 adalah 7.

3. Dapil Tiga ( Lamba Leda - Lamba Leda Utara)
DPT:
- Lamba Leda : 12.271
-Lamba Leda Utara: 14.042
Total: 26.313
TPS:
-Lamba Leda: 54
- Lamba Leda Utara : 62
Total: 116.
Alokasi kursi untuk Dapil Tiga adalah 4

Baca Juga: Keputusan di Tangan Ibu Mega, 6 Kader PDI Perjuangan Ini Bisa Diusung Pada Pilgub NTT 2024

4. Dapil Empat (Congkar, Elar, Elar Selatan, Sambi Rampas)
DPT:
- Congkar : 10.267
- Elar: 11.791
- Elar Selatan: 13.855
- Sambi Rampas: 11.675
Total: 47.588

TPS
- Congkar: 45
- Elar: 49
- Elar Selatan: 60
- Sambi Rampas: 55
Total: 209
Adapun alokasi kursi DPRD untuk Dapil 4 adalah: 6 kursi.

5. Dapil Lima (Kota Komba - Kota Komba Utara)
Jumlah DPT
- Kota komba: 25.033
- Kota komba Utara: 15.402
Total: 40.435

TPS
- Kota Komba: 98
- Kota Komba Utara:59
Total: 157.
Adapun alokasi kursi DPRD untuk Dapil lima adalah 5 kursi.

Itulah jumlah DPT, TPS serta alokasi kursi DPRD setiap Dapil di Kabupaten Manggarai Timur pada Pileg 2024 mendatang. ***

Editor: Silvester Yunani

Tags

Terkini

Terpopuler