Kelompok Tani Hortikultura Poco Leok Binaan PLN Raup Omset Jutaan Rupiah

- 6 November 2023, 17:11 WIB
Kelompok Tani Hortikultura Poco Leok Binaan PLN Raup Omset Jutaan Rupiah
Kelompok Tani Hortikultura Poco Leok Binaan PLN Raup Omset Jutaan Rupiah /Dok UIP Nusra/

Ketua Kelompok Tani Ca Nai Cako, Hendrik Epol, mengatakan selama 3 bulan terakhir, para kelompok tani sudah menggelar 6 kali panen dengan keuntungan jutaan rupiah. Dari hasil panen itu, Hendrik bersama anggota kelompoknya telah membuka lahan baru untuk pengembangan hortikultura.

"Luar biasa dan saya harus menyampaikan terima kasih kepada PLN," ucap Hendrik Epol.

Program hortikultura yang digagas PT PLN (Persero) UIP Nusra ini berhasil menyulap lahan tidur seluas 3,6 hektare menjadi sektor pertanian produktif yang ditumbuhi beraneka tanaman hortikultura.

Hal tersebut tak lepas dari kerja keras yang dilakoni oleh 167 orang warga binaan PT PLN (Persero) UIP Nusra yang tergabung dalam sepuluh kelompok tani.

Bersama sepuluh kelompok tani ini, PT PLN (Persero) secara konsisten mengubah lahan semak belukar menjadi lahan hijau dan asri yang saat ini dikenal sebagai kawasan pertanian terpadu.

Baca Juga: PLN UIP Nusra dan SMKN 3 Mataram Bahas Persiapan Bengkel Konversi dengan Dinas ESDM NTB

"Program Desa Berdaya ini menjadi bentuk kontribusi PLN dalam meningkatkan indeks SDM dan perekonomian masyarakat di wilayah sekitar pengembangan PLTP Ulumbu unit 5-6 di Poco Leok," kata General Manager (GM) PT PLN (Persero) UIP Nusra, Abdul Nahwan.

PT PLN (Persero) memberikan pendampingan pertanian hortikultura kepada para kelompok tani mulai dari pembersihan lahan, pembuatan bedeng, semai benih, hingga pemasaran hasil panen.***

Halaman:

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x