Kepsek di Lamba Leda Selatan Ini Terpilih Jadi Sosok Inspiratif Indonesia dari Kemendikbud

- 1 Juni 2023, 10:14 WIB
Veronika Benge, Peraih Anugrah Guru Inspiratif Indonesia dari Kemendikbud
Veronika Benge, Peraih Anugrah Guru Inspiratif Indonesia dari Kemendikbud /Labuan Bajo Terkini/Dok. Pribadi Veronika Benge

LABUAN BAJO TERKINI- Perasaan senang dan bahagia dialami Veronika Benge. Kepala Sekolah di SMPN 4 Poco Ranaka, Kecamatan Lamba Leda Selatan, Kabupaten Manggarai Timur ini tidak pernah membayangkan jika ia mendapatkan penghargaan luar biasa dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

Ve, sapaan akrab Veronika terpilih menjadi sosok inspiratif dari Kemendikbud dalam ajang penganugerahan Merdeka Belajar yang digelar Kementerian tersebut pada 29 Mei 2023 lalu di Yogyakarta. Ia mendapat penghargaan tersebut karena dinilai telah berhasil melakukan transformasi dalam pembelajaran pada kurikulum merdeka.

Adapun penganugerahan yang diberikan Kemendikbud ini merupakan bagian dari rangkaian penyelenggaraan hari pendidikan nasional tahun 2023.

Baca Juga: Tasya Farasya Buat Konten Spill Produk hingga Dapatkan Keuntungan Ratusan Juta di Shopee Affiliate Program

Saat dikonfirmasi Labuan Bajo Terkini, perempuan 37 tahun ini mengaku bangga karena bisa meraih penghargaan yang prestisius tersebut.

"Saya tentu sangat senang karena tidak terpikirkan akan sejauh ini perjuangan saya dan mendapatkan penghargaan luar biasa dari kementerian pendidikan Indonesia," kata Veronika saat dikonfirmasi Kamis 1 Juni 2023.

Ibu empat anak ini berharap, penghargaan yang ia raih tersebut bisa menjadi motivasi bagi dirinya maupun SMPN 4 Poco Ranaka agar terus berbenah dalam memajukan pendidikan di Indonesia kedepannya.

Ia juga berharap, penghargaan ini memacu pemerintah Kabupaten Manggarai Timur untuk terus menciptakan perubahan di bidang pendidikan agar bisa menghasilkan generasi yang unggul.

"Harapan saya agar selain saya sebagai kepala sekolah inspiratif ada juga guru inspiratif dari sekolah saya atau pemda setempat dan tetap semangat untuk terus bertransformasi untuk pendidikan Indonesia yang lebih unggul dan maju," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x