Wabup Heri Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Stasi Jaong, Kecamatan Satarmese

- 11 Februari 2022, 21:50 WIB
Wabup Heri saat melakukan peletakan batu pertama Kapela Stasi Jaong
Wabup Heri saat melakukan peletakan batu pertama Kapela Stasi Jaong /Labuan Bajo Terkini/HO- Prokopim Manggarai

LABUAN BAJO TERKINI- Wakil Bupati Manggarai, Heribertus Ngabut, meletakkan batu pertama sebagai tanda dimulainya pembangunan Kapela Stasi Jaong, Desa Jaong, Kecamatan Satarmese, Jumat (11/2) pagi.

Selain Wabup Heri, peletakan batu pertama ini juga dilakukan oleh Vikep Ruteng, RD Geradus Janur, dan Pastor Paroki Langke Majok, Romo Donatus Lagus, Pr.

Rangkaian kegiatan diawali dengan ritus adat, dilanjutkan dengan ibadat sabda, dan peletakan batu pertama sebagai tanda dimulainya pembangunan gedung Kapela Stasi Jaong.

Baca Juga: Daftar 10 Camat Baru di Manggarai yang Dilantik Wabup Heri

Dalam sambutannya, Wabup Heri menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Desa Jaong yang dengan segala upaya mendukung pembangunan Kapela tersebut.

"Doa kita semua pada siang ini, diantar oleh Romo, memastikan (pembangunan) Kapela ini akan selesai pada saat yang tepat," tutur Wabup Bupati Heri saat menyampaikan sambutan.

Dengan hadirnya Kapela tersebut, lanjutnya, diharapkan dapat memberikan rasa nyaman, rasa damai, sekaligus memudahkan proses pelayanan pastoral bagi umat Stasi Jaong dan sekitarnya.

Lebih jauh, Wabup Heri berpesan agar selama proses pembangunan Kapela ini, bila ada kendala agar hal itu didiskusikan dengan baik dan dalam suasana penuh persaudaraan.

Baca Juga: Bupati Hery Berharap PKK, Dekranasda dan Bunda PAUD Jadi Ujung Tombak Pembangunan

Halaman:

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x