PA GMNI Manggarai Timur Rayakan Natal dan Tahun Baru Bersama

- 27 Januari 2022, 17:29 WIB
Suasana Perayaan Ekaristi Natal dan Tahun baru bersama PA GMNI Matim
Suasana Perayaan Ekaristi Natal dan Tahun baru bersama PA GMNI Matim /Elvis /Labuan Bajo Terkini

LABUAN BAJO TERKINI- Persatuan Alumni Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (PA GMNI) Kabupaten Manggarai Timur, NTT merayakan Natal dan Tahun baru bersama di Borong, Kamis 27 Januari 2022.

Perayaan Natal dan Tahun baru bersama ini digelar di Hotel Embun Pagi dan dihadiri Para alumni GMNI dari seluruh Cabang Indonesia yang saat dan saat ini berdomisili di Manggarai Timur.

Ketua Panitia Perayaan Natal dan tahun baru bersama PA GMNI Manggarai Timur, Paulus Yorit Poni mengatakan, perayaan Natal dan Tahun baru bersama ini dilakukan sebagai momen silaturahmi antara sesama kader GMNI yang saat ini berdomisili di daerah itu.

Baca Juga: FORKOMA PMKRI Manggarai Timur Akan Kembali Salurkan 12 Ribu Buku Bacaan Untuk Anak

Pada acara Natal dan tahun baru bersama yang diawali dengan perayaan ekaristi secara Katolik itu, para kader juga melakukan refleksi sebagai wujud untuk mengenang kepergian pendiri GMNI NTT, Frans Leburaya yang meninggal dunia beberapa waktu lalu.

"Pada prinsipnya perayaan natal dan tahun baru bersama ini adalah momen silaturahmi alumni GMNI yang saat ini tinggal di Manggarai Timur. Para alumni GMNI pada kesempatan ini juga mau mengenang kepergian Pendiri GMNI NTT, abang Frans Leburaya, "kata Alumni GMNI Kupang yang saat ini menjadi pengurus DPC PDI Perjuangan Manggarai Timur.

Baca Juga: Masyarakat Adat Wae Sano Dukung Proyek Geothermal, Tegaskan Tak Ada Konflik Horizontal

Pada acara ini selain para alumni GMNI nampak hadir pengurus DPC GMNI Manggarai, Sekda Kabupaten Manggarai Timur, Boni Hasidungan, Ketua DPC Hanura Manggarai Timur, Mensi Anam, serta Kepala Dinas Nakertrans Matim, Fridus Jahang. ***

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x