Kapolri bersama Panglima TNI Tinjau Kesiapan Personel Jelang KTT ASEAN

- 7 Mei 2023, 17:32 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama dengan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono memastikan kesiapan personel serta peralatan selama pengamanan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama dengan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono memastikan kesiapan personel serta peralatan selama pengamanan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT). /Humas Polres Manggarai Barat/

 

 

LABUAN BAJO TERKINI- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama dengan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono memastikan kesiapan personel serta peralatan selama pengamanan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Semua persiapan personel, peralatan dan lainnya kita sambungkan dengan Command Center. Sehingga pergerakan anggota di lapangan juga kegiatan di lokasi, bisa kita monitor," kata Sigit di Labuan Bajo, NTT, Minggu, 7 Mei 2023.

 

Baca Juga: Libatkan Pentahelix, Kemenparekraf Gelar FGD Pengembangan MICE di Labuan Bajo

Saat peninjauan Kapolri di dampingi Panglima TNI, keduanya meyakinkan bahwa seluruh personel TNI-Polri sudah melakukan evaluasi terkait dengan kendala-kendala yang ditemukan. Sehingga, pelaksanaan Main Event KTT ASEAN pada tanggal 9-11 Mei, dari segi pengamanannya dapat berjalan optimal dan lancar.

"Mudah-mudahan dengan konsep operasi dan sistem kendali serta monitoring yang bisa kita pantau memudahkan proses pengamanan yang akan berjalan nanti," ujar Sigit.

 

Baca Juga: Bandara Komodo Labuan Bajo Siap Melayani Delegasi ASEAN

Halaman:

Editor: Milano Jaban


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x