BANGGA! SMPN 4 Poco Ranaka Jadi Salah Satu Role Model Sekolah Penggerak di Indonesia

- 15 Maret 2023, 13:37 WIB
BANGGA! SMPN 4 Poco Ranaka Jadi Salah Satu Role Model Sekolah Penggerak di Indonesia
BANGGA! SMPN 4 Poco Ranaka Jadi Salah Satu Role Model Sekolah Penggerak di Indonesia /Dok. SMPN 4 Poco Ranaka/

Wakil Bupati Manggarai Timur, Siprianus Habur pada kesempatan kunjungannya di SMPN 4 Poco Ranaka, menyampaikan apresiasi kepada tenaga pendidik, para stakeholder dan peserta didik yang telah berkomitmen mewujudkan kualitas pendidikan yang baik di sekolah dengan memaksimalkan segala kekuatan dalam keterbatasan/kekurangan.

Harapan dan motivasi kepada orang tua murid, juga menjadi point yang disampaikan wakil bupati agar terus mendukung proses belajar anak, baik di lingkungan sekolah maupun lingkungan keluarga.

“Saya merasa bangga akan peran bapak-ibu sekalian hingga kita berada pada titik ini. Situasi dan kondisi dimana proses belajar telah dan sedang berlangsung di sekolah ini dengan pencapaian-pencapaian yang telah diperoleh, "kata Wabup Sipri dalam sambutannya.

"Kita harus akui bahwa kita sedang berjuang dalam keterbatasan pada berbagai aspek. Namun saya berharap komitmen dan tanggungjawab kita semua, baik itu para guru, orang tua, para stakeholder dan juga anak-anak, untuk sama-sama kita bangun daerah ini, kita bangun sekolah ini, menuju pada pencapaian kualitas yang kita harapkan, "imbuhnya.

Pada kesempatan itu, Wabup Sipri juga memberi pesan khusus kepada orang tua untuk mendidik anak dengan baik.

"Pesan saya khusus untuk orang tua agar dapat membimbing anak-anaknya dengan baik di lingkungan keluarga. Bina mereka agar memiliki kharakter yang mandiri, pekerja keras, mau belajar dan mempunyai cita-cita selalu diimpikan. Mereka harus menjadi anak-anak yang sukses dan kedepannya bertanggungjawab untuk kemajuan daerah ini” ungkap Wakil Bupati Manggarai Timur.

Agenda kunjungan pada 14 Maret 2023 ini, selain untuk melihat lebih jauh kiat sekolah penggerak juga dalam rangka syukuran ulang tahun SMPN 4 Poco Ranaka yang ke-13.

Baca Juga: SMPN 4 Poco Ranaka Bersama Komunitas Budaya Sukses Menggelar Festival Adat Kedel

Melewati Proses Panjang


Terkait  penghargaan ini, Kepala Sekolah SMPN 4 Poco Ranaka, Veronika Benge menjelaskan, terpilihnya sekolah tersebut melewati proses seleksi panjang.

Halaman:

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x