AC Milan Rajai Serie A Italia

- 23 Mei 2022, 10:03 WIB
AC Milan tampil sebagai juara Serie A Italia.
AC Milan tampil sebagai juara Serie A Italia. /Instagram/@acmilan

LABUAN BAJO TERKINI - Perebutan gelar juara Serie A Italia musim 2021 - 2022 harus ditentukan pada laga pamungkas, Minggu 22 Mei 2022 malam waktu setempat atau Senin dini hari.

Dua tim satu kota, AC Milan dan Inter Milan, sama-sama memiliki peluang menjadi juara, karena hanya terpaut dua poin sebelum laga terakhir.

Di laga penentuan, baik AC Milan maupun Inter Milan sama-sama memenangkan pertandingan. Karena sama-sama menang, masing-masing menang 3-0 atas Sassuolo dan Sampdoria, maka AC Milan tetap berselisih dua poin di atas rival sekota.

Dengan hasil ini, maka ini untuk pertama kali setelah sekian lama AC Milan kembali menjadi juara Serie A Italia.

Baca Juga: Manchester City Juara Liga Inggris

Duo Milan bersama Napoli dan Juventus lolos ke Liga Champions musim ini. Adapun Lazio dan Roma yang masing-masing finis urutan kelima dan keenam, melenggang ke Liga Europa.

Jatah Italia untuk Liga Conference Europa menjadi milik Fiorentina, setelah Italia mendapatkan tujuh wakil dalam kompetisi Eropa karena salah satu dari empat besar (Inter Milan) juga menjuarai Coppa Italia.

Sementara itu, Cagliari menyusul Genoa dan Venezia terdegradasi ke divisi kedua setelah seri 0-0 melawan Venezia dalam laga terakhir.

Padahal jika menang, mereka bisa menyisihkan Salernitana yang juga kalah dalam laga terakhir melawan Udinese. Cagliari dan Salernitana hanya berselisih satu poin.***

Editor: Marianus Susanto Edison

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x