Rusia Mengumumkan Gencatan Senjata, Perang Selesai

- 9 Maret 2022, 07:39 WIB
Presiden Rusia, Vladimir Putin
Presiden Rusia, Vladimir Putin /Alexei Druzhinin/Reuters/Alexei Druzhinin

LABUAN BAJO TERKINI- Pemerintahan Rusia resmi mengumumkan gencatan senjata untuk invasi yang dilakukan terhadap Ukraina.

Pengumuman tersebut dilakukan pada Rabu 9 Maret 2022 pagi waktu Rusia.

Seperti dilansir Labuan Bajo Terkini dari AFP, mulai pukul 10.00 waktu Rusia atau pukul 14.00 WIH, Rusia mendeklarasikan 'rezim diam' serta menyediakan koridor kemanusiaan di Ukraina.

Baca Juga: Putin Sebut 25 Negara Ini Sebagai Negara Tak Bersahabat, Termasuk Indonesia?

"Mulai pukul 10.00 MSK (14.00 WIB) pada 9 Maret 2022, Federasi Rusia mendeklarasikan 'rezim diam' dan siap menyediakan koridor kemanusiaan," ujar perwakilan Kementerian Pertahanan Rusia seperti ditulis AFP Rabu 9 Maret 2022.

Selain itu, Federasi Rusia juga mengusulkan untuk menyetujui Rute dan waktu koridor kemanusiaan sebelum pukul 07.00 WIB.

Sehari sebelumnya yaitu pada Selasa 8 Maret, evakuasi warga sipil dilakukan khususnya dari Kota Sumy di mana dua konvoi meninggalkan wilayah tersebut pada siang hari. Evakuasi juga terjadi di luar ibu kota Kyiv.

Namun, upaya evakuasi dari kota pelabuhan Mariupol gagal pada beberapa kesempatan beberapa hari terakhir. Baik Ukraina dan Rusia menyalahkan pihak lain atas kegagalan tersebut.

Baca Juga: Pembangkit Listrik Nuklir Terbesar di Eropa Terbakar Akibat Serangan Rusia, Bahaya Besar Ini Bisa Terjadi

Halaman:

Editor: Silvester Yunani

Sumber: AFP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x