Suporter di Brasil Rusuh Usai Palmeiras Kalah di Final Piala Dunia Antarklub, Satu Orang Tewas

- 13 Februari 2022, 12:23 WIB
Suasana di Mohammed Bin Zayed Stadium jelang laga final Piala Dunia Antarklub antara Chelsea versus Palmeiras.
Suasana di Mohammed Bin Zayed Stadium jelang laga final Piala Dunia Antarklub antara Chelsea versus Palmeiras. /Tangkap layar video/Instagram/@medoali26

LABUAN BAJO TERKINI - Partai final Piala Dunia Antarklub berlangsung di Mohammed Bin Zayed Stadium, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Minggu 13 Februari 2022 dini hari WIB.

Dua klub terbaik uji taktik di laga penuh gengsi ini yakni juara Liga Champions Eropa dari Inggris, Chelsea, versus juara Copa Libertadores asal Brasil, Palmeiras.

Duel kedua tim berakhir dengan skor 2-1 untuk keunggulan The Blues, yang untuk pertama kalinya menjuarai Piala Dunia Antarklub.

Sayangnya di tengah pesta kemenangan Chelsea, ada berita duka dari Brasil. Pasalnya, kekalahan Palmeiras di laga tersebut berbuntut kerusuhan suporter di Sao Paulo, Brasil.

Baca Juga: Chelsea Juara Piala Dunia Antarklub

Media lokal di Negeri Samba itu melaporkan seorang suporter tewas ditembak di Sao Paulo dalam kerusuhan yang pecah setelah tim lokal Palmeiras kalah dari Chelsea.

Para suporter tersebut berkumpul di luar Stadion Palmeiras, Allianz Parque, untuk menonton pertandingan yang dimainkan di Uni Emirat Arab itu. Setelah itu, perkelahian pecah di antara para suporter tim Brasil.

Menurut media lokal, pria yang ditembak di dadanya dan meninggal dunia itu berusia 35 tahun.

Suasana yang awalnya meriah pun mendadak penuh ketegangan ketika bentrok setelah pertandingan berakhir. Para suporter mulai melemparkan batu, bahkan bahan peledak. Bentrokan berlangsung setengah jam, sebelum akhirnya polisi turun tangan.***

Editor: Marianus Susanto Edison

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x