Karirnya Hancur Karena Kasus Perisakan, Ji Soo Akan Ikut Wajib Militer Tahun ini

- 7 Maret 2021, 15:31 WIB
JI Soo/Instagram/@Actor_jisoo
JI Soo/Instagram/@Actor_jisoo /


LABUAN BAJO TERKINI- Aktor tampan asal Korea Selatan Ji Soo dipastikan akan mengikuti wajib militer pada akhir 2021 mendatang.

Kabar terkait dirinya yang akan mengikuti wajib militer ini muncul setelah dia dituduh terlibat sebagai perisak sewaktu bersekolah.

Akibat aksi itu, Ji Soo mendapat sanksi tegas termasuk harus kehilangan peran utama dalam drama "River Where the Moon Rises" yang ia bintangi.

Baca Juga: Calon Imam Katolik di Kupang Ditemukan Gantung Diri di Kebun Biara


Soal wajib militer yang dijalani Ji Soo dibantah pihak manajemen sebagai dampak dari kasus perisakan yang ia lakukan.

"Dia menerima draf pemberitahuannya Desember lalu. Itu tidak terkait dengan kontroversi baru-baru ini. Dia akan mendaftar pada bulan Oktober dan melayani sebagai pekerja layanan publik," kata pihak Keyeast seperti dikutip dari Soompi.

Baca Juga: IU Siap Rilis Album Bertajuk LILAC Akhir Maret Mendatang  

Awal Maret ini, aktor tampan berbakat ini dituduh terlibat dalam kasus kekerasan di Sekolah. Dia bahkan dikaitkan dalam sebuah kasus pelecehan seksual.

Merespon tuduhan ini, Ji Soo menyebarkan surat dengan tulisan tangan kepada publik sebagai bentuk permintaan maaf.

Buntut dari kasus ini, Ji Soo dikeluarkan dari drama "River Where the Moon Rises", digantikan aktor Na In-woo yang akan mengambil alih peran Ondal mulai episode ke-9.***

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x