Pelaku UMKM di Manggarai Raya Daftarkan Bisnismu di Kraeng-Jek, Ini Syarat yang Harus Dipenuhi

- 10 Februari 2022, 09:57 WIB
Pendaftaran Mitra Kraeng Jek di Borong, Manggarai Timur
Pendaftaran Mitra Kraeng Jek di Borong, Manggarai Timur /Labuan Bajo Terkini/Elvis

LABUAN BAJO TERKINI- Kabar baik bagi Pelaku Usaha Mikro,Kecil dan Menengah (UMKM) di Manggarai Raya.

Kini hadir sebuah aplikasi yang menyediakan ruang untuk menjalankan bisnismu. Aplikasi bernama Kraeng Jek saat ini telah siap menerima para pelaku bisnis yang ingin bisnisnya go digital.

Sesuai namanya, aplikasi ini juga siap menerima mitra bagi mereka yang memiliki kendaraan roda dua maupun roda empat.

Baca Juga: Aplikasi Kraeng-Jek Lahir untuk Membantu Pelaku UMKM di Manggarai Raya

Pemilik roda dua ataupun roda empat bisa menjadi mitra Kraeng Jek untuk menjalani ojek atau rental mobil. Sehingga para costumer bisa memesan kendaraan via aplikasi Kraeng Jek.

Kehadiran aplikasi Kraeng Jek disambut baik oleh pelaku UMKM di Manggarai Timur. Pada hari pertama pendaftaran di Borong, 9 Februari 2022,puluhan orang tercatat telah mendaftar langsung pada founder Kraeng Jek.

Ina Elus, salah seorang pendaftar yang ditemui Labuan Bajo Terkini di Borong mengatakan, melakukan penjualan berbasis aplikasi saat ini adalah pilihan tepat sehingga produk yang dihasilkan mendapat tempat di pasar.

Baca Juga: Loccal Colletion Hotel Siap Beri Kursus Gratis Bahasa Inggris dan Mandarin untuk 5000 Peserta

"Buat saya pribadi kenapa mau gabung jadi mitra karena sebagai produsen kitatidak hanya berhasil membuat produk tapi juga memasarkan supaya bisa menjangkau pasar yg lebih luas, itu peluang yg saya lihat. Makanya saya bergabung jadi mitra Karaeng Jek, " Kata Ina.

Halaman:

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x