Ini Alasan Erick Thohir Sejak Awal 'Bersih-bersih' di Internal BUMN

- 22 Januari 2022, 22:50 WIB
Menteri BUMN, Erick Thohir.
Menteri BUMN, Erick Thohir. /Labuan Bajo Terkini/HO-Kementerian BUMN

LABUAN BAJO TERKINI - Sejak dipercaya Presiden Jokowi menjadi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir melakukan aksi 'bersih-bersih'. Ia melakukan hal itu karena beberapa alasan.

Selain untuk membenahi BUMN, Erick Thohir menghendaki agar kehadiran perusahaan plat merah memang sesuai dengan tujuannya yakni memberikan keuntungan sebesar-besarnya untuk negara.

Erick Thohir menyampaikan hal ini disela-sela acara penyebaran bantuan dari BNI Peduli sebagai bentuk apresiasi kepada perawat dan bidan di Sukabumi, Provinsi Jawa Barat, Sabtu 22 Januari 2022.

"Sejak awal dilantik menjadi Menteri BUMN, saya langsung melakukan bersih-bersih dan membenahi BUMN, ternyata ada hasilnya di mana keuntungan yang dihasilkan meningkat bahkan berlipat ganda," ucapnya.

Baca Juga: Tagar Tangkap Kaesang dan Gibran Menggema di Twitter, Dukungan untuk Ubedilah Badrun Terus Bermunculan

Menurut Erick Thohir, pada 2020 total keuntungan yang dihasilkan dari perusahaan BUMN hanya Rp13 triliun.

Namun setelah dilakukan pembersihan dan bongkar-bongkar, BUMN di 2021 keuntungannya melonjak drastis menjadi Rp61 triliun.

Keuntungan dari BUMN tentunya untuk negara yang kemudian disalurkan kembali melalui berbagai program untuk rakyat, mulai dari pembangunan, peningkatan kesejahteraan, perekonomian dan lain sebagainya.

Baca Juga: Setengah Kru Terpapar Covid-19, Adele Umumkan Tunda Konser di Las Vegas

Sejalan dengan itu semua, Kementerian BUMN pun terus membuat berbagai program berkesinambungan bersama pihak lain untuk meningkatkan kualitas kehidupan rakyat Indonesia.

Halaman:

Editor: Marianus Susanto Edison

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x