Renungan Harian Katolik Minggu 15 Oktober 2023: Banyak yang Dipilih Sedikit yang Dipilih

- 15 Oktober 2023, 07:33 WIB
Renungan Harian Katolik Minggu 15 Oktober 2023: Banyak yang Dipilih Sedikit yang Dipilih
Renungan Harian Katolik Minggu 15 Oktober 2023: Banyak yang Dipilih Sedikit yang Dipilih /Labuan Bajo Terkini/Pixabay

LABUAN BAJO TERKINI- Selamat berhari Minggu sobat Katolik. Semoga segala rencana di pekan yang baru saja berlalu berjalan dengan baik. Meski tidak berjalan baik, tetaplah bersyukur atas segala nikmat kehidupan yang kita alami.

Berikut ini adalah Bacaan Injil Suci dan Renungan Harian Katolik edisi Minggu 15 Oktober 2023. Selamat membaca dan meresapi, semoga diberkati.

Bacaan Injil
Mat. 22:1-14

Lalu Yesus berbicara pula dalam perumpamaan kepada mereka: "Hal Kerajaan Sorga seumpama seorang raja, yang mengadakan perjamuan kawin untuk anaknya. Ia menyuruh hamba-hambanya memanggil orang-orang yang telah diundang ke perjamuan kawin itu, tetapi orang-orang itu tidak mau datang.

Baca Juga: Watak dan Karakter Orang yang Lahir Bulan Januari Tanggal 1 Sampai 10 Ternyata Begini Menurut Primbon

Ia menyuruh pula hamba-hamba lain, pesannya: Katakanlah kepada orang-orang yang diundang itu: Sesungguhnya hidangan, telah kusediakan, lembu-lembu jantan dan ternak piaraanku telah disembelih; semuanya telah tersedia, datanglah ke perjamuan kawin ini.

Tetapi orang-orang yang diundang itu tidak mengindahkannya; ada yang pergi ke ladangnya, ada yang pergi mengurus usahanya, dan yang lain menangkap hamba-hambanya itu, menyiksanya dan membunuhnya.

Maka murkalah raja itu, lalu menyuruh pasukannya ke sana untuk membinasakan pembunuh-pembunuh itu dan membakar kota mereka. Sesudah itu ia berkata kepada hamba-hambanya: Perjamuan kawin telah tersedia, tetapi orang-orang yang diundang tadi tidak layak untuk itu. Sebab itu pergilah ke persimpangan-persimpangan jalan dan undanglah setiap orang yang kamu jumpai di sana ke perjamuan kawin itu.

Maka pergilah hamba-hamba itu dan mereka mengumpulkan semua orang yang dijumpainya di jalan-jalan, orang-orang jahat dan orang-orang baik, sehingga penuhlah ruangan perjamuan kawin itu dengan tamu.

Ketika raja itu masuk untuk bertemu dengan tamu-tamu itu, ia melihat seorang yang tidak berpakaian pesta. Ia berkata kepadanya: Hai saudara, bagaimana engkau masuk ke mari dengan tidak mengenakan pakaian pesta? Tetapi orang itu diam saja.

Lalu kata raja itu kepada hamba-hambanya: Ikatlah kaki dan tangannya dan campakkanlah orang itu ke dalam kegelapan yang paling gelap, di sanalah akan terdapat ratap dan kertak gigi. Sebab banyak yang dipanggil, tetapi sedikit yang dipilih."

Demikianlah Sabda Tuhan

Terpujilah Kristus

Baca Juga: Penangkal Santet dan Roh Halus! Ini 10 Tanaman yang Menangkal Energi Negatif Masuk Kedalam Rumah

Renungan

Bacaan Injil hari ini berbicara soal penolakan. Digambarkan dalam Injil, Kerajaan Surga seumpama seorang raja yang mengundang rakyatnya ikut hadir dalam perjamuan nikah anaknya.

Semua hal sudah disiapkan dan rakyat tinggal datang menikmati perjamuan nikah itu. Namun, banyak rakyat yang menolak dengan berbagai alasan. Penolakan ini sangat menyakiti hati sang raja. Raja murka karena niat baiknya direspons secara negatif oleh rakyatnya.

Undangan kasih sang raja yang begitu baik dan murah hati ditolak karena alasan yang egois. Inilah gambaran situasi konkret yang terjadi di antara kita dalam menanggapi panggilan Tuhan.

Allah menawarkan Kerajaan Surga untuk kita melalui jalan keselamatan yang dibawa Yesus, Putra-Nya. Namun, apa yang terjadi? Kita menolak tawaran-Nya dan memilih jalan sendiri. Mari kita pertimbangkan tawaran Tuhan, jangan ada lagi penolakan di antara kita.

Rasul Paulus mengingatkan kita: "Banyak perkara dapat kutanggung dalam Dia yang memberikan kekuatan kepadaku." Tuhan akan menuntun umat-Nya yang sudah memutuskan untuk datang ke perjamuan-Nya.

Demikianlah Renungan Harian Katolik dan Bacaan Injil Suci edisi Minggu 15 Oktober 2023.***

Editor: Silvester Yunani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x